MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF MEMFASILITASI GAYA BELAJAR SISWA DI PORTAL RUMAH BELAJAR

 

Di susun oleh Sumartini, S.Pd, Gr

Alhamdulillah saya sebagai peserta pembaTIK level 4 tahun 2022 telah melaksanakan tugas dengan mengimbaskan ilmu yang diperoleh dari mengikuti diklat pembaTIK melalui kunjungan ke guru-guru SDN 1 Tulus Ayu, SDN 2 Tulus Ayu dan SMAN 1 Buay Madang Timur, serta siswa kelas XI IPA SMAN 1 Buay Madang Timur untuk memperkenalkan episode Merdeka Mengajar yaitu Kurikulum Merdeka dan Platform Merdeka Mengajar yang terintegrasi di Rumah Belajar termasuk semua fitur-fitur didalamnya sekaligus memberi bimbingan agar bisa mengunduh aplikasi Rumah Belajar dan aplikasi Merdeka Mengajar.

Belajar dengan memanfaatkan Portal Rumah Belajar jarang sekali digunakan guru untuk proses kegiatan belajar mengajar, padahal di portal ini menyediakan berbagai fitur yang bisa digunakan secara gratis dimanapun, kapanpun dan dengan siapapun. Salah satunya fitur utama yang disediakan di Rumah Belajar adalah Sumber Belajar. Fitur ini banyak berisi Karya Konten Pembelajaran berupa audio pembelajaran, video pembelajaran, multimedia interaktif, edugame dan augmented reality.

Ketika proses belajar dilakukan dengan menggunakan metode discovery learning yang terjadi dikelas XI IPA pada materi Program Linear belum bisa menghasilkan nilai yang signifikan dengan rata-rata nilai masih di bawah KKM dengan angka 30-50, sebagai alternatif multimedia pembelajaran interaktif pada sumber belajar di portal rumah belajar yang akan menggantikan media belajar sebelumnya.

Program Linear merupakan suatu metode matematika yang digunakan untuk memecahkan masalah yang berkaitan dengan optimasi linear. Biasanya kelemahan yang tampak terjadi di setiap materi ini karena siswa belum bisa membuat model matematika dan menggambar grafik himpunan penyelesaian.

untuk mengatasi kesulitan yang dialami siswa maka diperlukan terobosan baru cara belajar menggunakan multimedia interaktif yaitu MPI. Multimedia Pembelajaran Interaktif atau MPI adalah suatu aplikasi computer yang berisi kombinasi teks, gambar, grafik, suara, video, animasi, simulasi secara terpadu dan sinergis untuk mencapai tujuan pembelajaran tertentu dimana pengguna dapat mengontrol dan berinteraksi secara dinamis. Apakah MPI memfasilitasi gaya belajar di portal Rumah Belajar pada materi Program Linear?

Setiap siswa memiliki gaya belajar masing-masing, gaya belajar itu akan mempengaruhi hasil belajar setiap individu. Contohnya gaya belajar dengan visual/spasial (melihat), auditori (mendengar), kinestetik (bergerak), linguistic/verbal (membaca/berbicara), logical dan Mathematical (logis). Gaya belajar yang sesuai membantu siswa untuk memahami materi pelajaran yang diberikan guru dengan lebih cepat sehingga bisa meraih prestasi yang maksimal. Maka dengan mengajak siswa kelas XI IPA untuk ikut serta menggunakan aplikasi rumah belajar di sumber belajar berupa konten web media pembelajaran interaktif yang saya buat dan telah diunggah di portal rumah belajar menjadi solusi terbaik saya untuk mengatasi gaya belajar mereka. Terbukti dengan sajian MPI sebagai sumber belajar siswa kelas XI IPA mampu menyelesaikan persoalan kontekstual dengan cara menentukan model matematika dan menggambar grafiknya dengan perolehan nilai rata-rata di atas KKM yaitu 80. Belajar dengan menyajikan MPI bisa memfasilitasi gaya belajar siswa karena di dalam konten tersebut terdapat satu kesatuan yang lengkap tentang sumber belajar yaitu tujuan belajar, materi, video , contoh soal dan pembahasan, dan nilai ujian. 

Sebagai bukti saya sertakan link youtube https://youtu.be/5i1SiagQF5Q

Mudahnya penggunaan portal rumah belajar dan manfaat yang diberikan sangat sesuai dengan jargon belajar dimana saja, kapan saja dan dengan siapa saja semoga membuka jalan untuk siswa-siswi dan guru bisa saling berbagi dan berkolaborasi. Salam RUMAH BELAJAR. Demikian uraian perjalanan singkat saya sebagai peserta pembaTIK level 4 semoga bermanfaat.

Komentar